Arsip untuk 5 Juni 2007

Para Penjaga Gapura Gunung Dunia

5 Juni 2007

Di kaki gunung tertinggi di dunia hidup orang Sherpa. Mereka terkenal karena keberhasilannya membantu pendakian gunung Everest (8.848 meter). Tanpa mereka sangat sulit membayangkan kawasan Everest bisa berkembang jadi daerah wisata alam yang menarik ribuan wisatawan dan ratusan pendaki gunung Everest setiap tahunnya. Orang Sherpa ini tinggal di daerah yang disebut Solu Khumbu.

Apa, demikian nama pendaki kawakan itu, berbadan kurus dan dengan wajah tertawa menunjukkan tipikal orang Sherpa. Ia berasal dari dusun Thame di daerah Solu Khumbu. Kampungnya di ketinggian 3.800 meter merupakan pemukiman tertinggi di Solu Khumbu. Selain Apa dari kampung ini lahir warga Sherpa yang terkenal di dunia seperti Tenzing Norgay, dan Ang Rita.
Tenzing Norgay adalah salah satu dari dua orang pertama yang mencapai puncak Everest. Ang Rita Sherpa yang menjadi orang pertama mendaki Everest sepuluh kali. Apa yang oleh orang-orang di Solu Khumbu dipanggil Apa Sherpa, telah mendaki melampaui rekor Ang Rita yakni mendaki Everest sebanyak sebelas kali.
Tenzing Norgay, Ang Rita Sherpa dan Apa Sherpa boleh dikata telah menyandang julukan kolonial Inggris yang pernah malang melintang di anak benua India sebagai Snow Tigers.
Harimau Salju ini karena kemampuan legendaris mereka untuk bergiat di gunung tertinggi bumi. Ketika orang-orang Inggris bercita-cita menjadi bangsa pertama sampai di puncak tertinggi dunia mereka mengajak suku Sherpa di sebelah selatan Everest. Ternyata orang Sherpa memang andalan.

….selengkapnya

Gunung Lumut, Surga Lumut Dunia

5 Juni 2007

Nuansanya persis seperti hamparan karpet. Mulai dari tanah, batu, hingga pepohonan, semuanya dilapisi lumut. Bahkan dahan dan ranting pohon pun tak lepas dari balutan lumut. Saking tebalnya lumut, saat menginjak batu pun terasa empuk meski agak licin. Tidak salah jika kemudian penduduk menyebutnya Gunung Lumut, terletak di Kabupaten Pasir, Kalimantan Timur.

….selengkapnya

Daftar Gunung Tertinggi Dunia

5 Juni 2007

Berikut adalah daftar puncak gunung tertinggi di dunia:

1. Everest, pegunungan Himalaya, Nepal/Tibet, 29,035 ft / 8,850 m.
2. K2 (Godwin Austen), pegunungan Karakoram, Pakistan/China, 28,250 ft / 8,611 m.
3. Kangchenjunga, pegunungan Himalaya, India/Nepal, 28,169 ft / 8,586 m.
4. Lhotse I, pegunungan Himalaya, Nepal/Tibet, 27,940 ft / 8,516 m.
5. Makalu I, pegunungan Himalaya, Nepal/Tibet, 27,766 ft / 8,463 m.
6. Cho Oyu, pegunungan Himalaya, Nepal/Tibet, 26,906 ft / 8,201 m.
7. Dhaulagiri, pegunungan Himalaya, Nepal, 26,795 ft / 8,167 m.
8. Manaslu I, pegunungan Himalaya, Nepal, 26,781 ft / 8,163 m.
9. Nanga Parbat, pegunungan Himalaya, Pakistan, 26,660 ft / 8,125 m.
10. Annapurna, pegunungan Himalaya, Nepal, 26,545 ft / 8,091 m.
….selengkapnya